Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Terpuruk di Malaysia, Indonesia Masih Menjadi Raja SEA Games

‘Walaupun begitu, sebagai bangsa kita masih bisa membusungkan dada. Sebab Indonesia masih menjadi raja ajang olahraga Asia Tenggara tersebut. Sejak pelaksanaaannya pada 1977, Indonesia telah berhasil menjadi juara umum sebanyak 10 kali. Atau terbanyak dibanding negara Asia Tenggara lainnya.’

PRESTASI Indonesia pada SEA Games 2017 di Kuala Lumpur Malaysia menjadi yang paling terburuk. Baru kali ini sepanjang sejarah SEA Games, Indonesia terpuruk dan hanya meraih medali emas paling sedikit, yaitu 38 emas.

Imbasnya, Indonesia tercecer di urutan ke-5 dengan 38 emas, 62 perak, 89 perunggu. Indonesia terpaut jauh di bawah Malaysia (140-91-84), Thailand (70-86-87), Vietnam (58-50-59), serta Singapura (57-53-72).

SEA Games yang berakhir pada Rabu 30 Agustus 2017 ini, adalah keikutsertaan Indonesia untuk ke-21. Tahun ini tentu menjadi evaluasi serius bagi pengembangan olahraga di Tanah Air yang tampak mengalami kemunduran.

Walaupun begitu, sebagai bangsa kita masih bisa membusungkan dada. Sebab Indonesia masih menjadi raja ajang olahraga Asia Tenggara tersebut. Sejak pelaksanaaannya pada 1977, Indonesia telah berhasil menjadi juara umum sebanyak 10 kali. Atau terbanyak dibanding negara Asia Tenggara lainnya.(red)

BACA JUGA!  Berapa Jumlah Manusia yang Pernah Hidup di Bumi?
Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *