EKONOMI

6 Cara Top Up e-toll Mandiri Online, Cepat dan Aman

Ada 6 cara top up e-Toll Mandiri online. Bisa via HP, ATM Mandiri, BCA, BNI, DANA, Tokopedia, Shopee, Indomaret, dll. Simak di sini.

Makin banyaknya masyarakat yang membeli mobil, membuat pengguna jalan tol di Indonesia terus meningkat. Itu terlihat ketika mudik lebaran, tol tampak penuh dengan kendaraan.

Nah, Sobat mungkin sudah lama tidak mengisi saldo kartu tol atau kartu e-Money Mandiri. Ini bisa menghambat perjalanan Sobat. Apalagi di musim liburan seperti sekarang.

Oleh karena itu, berikut kami tumoutounews.com menyajikan 6 (enam) cara top up e-toll Mandiri secara online bersumber dari website resmi Bank Mandiri.

Top Up e-toll Mandiri via Kartu Debit

1. Pertama, silahkan memasukkan kartu mandiri debit di mesin ATM.

2. Selanjutnya masukkan PIN kartu Sobat.

3. Tekan menu ‘e-money’.

4. Pilih tab ‘isi ulang’.

5. Kemudian silahkan memilih jumlah isi ulang saldo sesuai tombol atau nominal lainnya.

6. Sobat lalu mengonfirmasi jumlah nominal isi ulang tersebut. Bila sudah benar, klik ‘Ya’.

7. Selanjutnya adalah meletakkan kartu mandiri e-money pada reader bertanda logo isi ulang.

8. Selamat. Transaksi Sobat sudah berhasil. Kertas struk keluar dan saldo mandiri e-toll sudah bertambah.

Apakah Bisa Top Up DANA di Indomaret? Ini Penjelasannya

Top Up e-toll Mandiri Lewat BNI, BCA, BRI


1. Pastikan kartu ATM berlogo ATM Bersama. Apakah itu kartu debit BCA, BNI, BRI, dll.

2. Selanjutnya adalah silahkan memasukkan kartu debit berlogo ATM Bersama tersebut di ATM Mandiri.

3. Masukkan PIN kartu Sobat.

4. Tekan ‘Transaksi Lainnya’.

5. Klik ‘Mandiri Prabayar’.

6. Tentukan nominal isi ulang yang tersedia pada tombol atau jumlah lainnya.

7. Konfirmasi nominal isi ulang. Jika sudah sesuai, silahkan menekan ‘Ya’.

8. Silahkan menempelkan kartu mandiri e-money pada reader bertanda logo isi ulang.

9. Transaksi sukses. Kertas struk akan keluar dan top up saldo e-money Sobat sudah masuk.

Login bukarekening.bri.co.id Digital Saving, Buka Rekening BRI Online Langsung Aktif

Top Up e-toll Mandiri Lewat HP

Layanan Livin’ by Mandiri Instant e-money

1. Terlebih dulu, adalah memastikan apakah smartphone Anda sudah ada fitur NFC (Near Field Communication). Silahkan mengaktifkan NFC sebelum melakukan top up e-toll.

2. Silahkan mengaktifkan NFC pada HP Sobat kemudian tempel dan tahan kartu e-money.

3. Menunggu sampai kartu emoney berhasil terbaca.

4. Pilih top up.

5. Silahkan memasukkan nominal top up.

6. Periksa apakah nominal sudah benar kemudian lanjut top up.

7. Selanjutnya adalah memasukkan PIN Livin’ Sobat.

8. Tunggu sampai muncul notifikasi top-up e-money sudah berhasil! Pilih +instant top up untuk mengaktifkan fitur.

9. Setujui syarat & ketentuan lalu klik aktifkan sekarang.

10. Sobat kemudian bisa mengatur jumlah untuk Express top up emoney.

11. Selanjutnya memilih rekening sumber dan tekan simpan.

12. Berikut yaitu memasukkan PIN Livin’ Sobat.

13. Tekan selesai untuk menuntaskan proses top up.

Buka Rekening BNI Online Langsung Aktif, Login bukarekening.bni.co.id

Layanan Livin’ by Mandiri Top Up Instant e-money

1. Pertama-tama, pada halaman login, pilihlah e-money.

2. Silahkan mengaktifkan NFC pada HP Anda. Kemudan tempel dan tahan kartu emoney.

3. Tunggulah hingga kartu berhasil terbaca.

4. Klik lanjutkan.

5. Periksa apakah nominal sudah benar. Lalu lanjut top-up.

6. Tempel dan tahan kartu emoney untuk meng-update saldo.

7. Tekan selesai setelah pembaruan saldo berhasil.

8. Silahkan menggeser ke atas untuk melihat dan mengunduh resi.

Top Up Kartu Mandiri e-toll di Shopee dan Tokopedia

Pada tanggal 29 Mei 2019, Bank Mandiri dan Shopee telah bekerja sama dalam layanan top Up kartu Mandiri e-toll melalui aplikasi Shopee. Panduannya sebagai berikut.

1. Silahkan buka aplikasi Shopee di HP smartphone atau bissa juga di website Shopee.

2. Pada halaman aplikasi Shopee, pilih produk digital.

3. Tekan eMoney.

4. Silahkan memasukkan nomor kartu Mandiri e-money.

5. Pilih nominal saldo yang akan diisi.

6. klik ‘Lanjut’ dan lanjutkan pembayaran.

7. Pilih metode pembayaran. Bisa melalui ShopeePay.

8. Setelah Sobat mengonfirmasi pembayaran, maka top up berhasil.

Selain Shopee, Sobat juga dapat mengisi saldo e-money melalui e-commerce Tokopedia, Bukalapak, Blibli.com, dan e-wallet LinkAja.

Ewallet Bar New DANA Login, Saldo DANA Gratis Tidak Aman

Top Up e-toll Mandiri di Kantor Pos

Sobat juga dapat melakukan top up e-money Mandiri di Kantor Pos. Dengan minimal topup Rp 20.000 dan maksimal Rp 2.000.000.

Apakah ada biaya administrasi untuk top up e-toll di kantor pos? Ya, pemegang kartu akan dikenakan biaya top up Rp 1500 untuk setiap transaksi.

Untuk melakukan top up, Sobat cukup pergi ke kantor pos terdekat. Selanjutnya silahkan menyerahkan uang tunai dan kartu mandiri e-money di loket.

Petugas pos kemudian akan melakukan top up dan update saldo kartu di sistem aplikasi pos. Sobat akan menerima bukti struk top up dan kartu yang sudah terupdate saldonya dari petugas pos.

Link e wallet Bayar Dana Login, Dapat Saldo DANA Gratis Apakah Aman?

Cara Isi Saldo e-toll Mandiri di Indomaret

Ada juga satu pilihan. Yakni top up di toko atau merchant retail seperti Indomaret, Alfamart, Alfamidi, Lawson, Dandan dan Family Mart, serta beberapa toko buku seperti Gramedia dan Toko Buku Gunung Agung.

Sobat bisa menggunakan uang tunai, kartu mandiri debit, atau kartu debit berlogo ATM Bersama di toko-toko yang telah bekerja sama.

Sementara di public area, Sobat dapat melakukan top up emoney di stasiun commuterline, Halte trans jakarta dan gerbang tol tertentu.

Jika top up sudah selesai, maka Sobat sudah bisa mengecek saldo e-toll atau e-money melalui ATM Mandiri atau secara online lewat cara di sini.

Demikianlah artikel 6 cara top up e-Toll Mandiri online. Bisa via HP, ATM Mandiri, BCA, BNI, DANA, Tokopedia, Shopee, Indomaret, dll. Jaga kesehatan dan keselamatan di jalan ya!

Share

Tinggalkan balasan

Emailmu tidak akan dipublikasi Required fields are marked*

This website uses cookies.